Search
Close this search box.

News

/

Latest News, Achievement News, SDG 3, SDG 4

Dosen FKG UGM Raih Penghargaan Internasional di AAPD 2024

Ho Chi Minh City, Vietnam — Universitas Gadjah Mada kembali mencatatkan prestasi di panggung internasional. Rieski Prihastuti, S.Kp.G., MPH, dosen Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) UGM, meraih penghargaan bergengsi AAPD-SPDHK Award (Asian Academy of Preventive Dentistry-Society of Preventive Dentistry of Hongkong) dalam 16th International Conference of the Asian Academy of Preventive Dentistry (AAPD 2024) yang digelar di GEM Center, Ho Chi Minh City, Vietnam, pada 18-19 November 2024.

Penghargaan ini diberikan atas kontribusi signifikan melalui penelitiannya yang berjudul, “Effect of An Educational Intervention on Oral Hygiene Behavior: A Randomized Controlled Trial.” Penelitian ini mengkaji bagaimana intervensi edukatif yang tepat dapat mengubah perilaku kebersihan mulut secara efektif, terutama di kalangan dewasa muda. 

Kegiatan AAPD 2024 dihadiri oleh para ahli di bidang Preventive Dentistry dari negara-negara Asia dan sekitarnya yang befokus pada inovasi terbaru dalam bidang pencegahan penyakit gigi dan mulut. Keberhasilan ini menunjukkan komitmen akademisi Indonesia dalam mendukung pencapaian tujuan global melalui penelitian yang berdaya guna.

Dengan pencapaian ini, Rieski Prihastuti berharap untuk terus mendorong kolaborasi dan memotivasi lebih banyak penelitian yang tidak hanya bermanfaat di tingkat nasional tetapi juga memberi kontribusi terhadap tantangan kesehatan global. 

Prestasi Rieski Prihastuti menjadi inspirasi bagi kalangan akademisi dan peneliti muda, memperkuat kontribusi Indonesia dalam upaya global menuju dunia yang lebih sehat dan berkelanjutan. Dengan ini mendukung SDGs, khususnya SDG 3: Good Health and Well-being, yang menekankan pentingnya kesehatan yang baik dan kesejahteraan masyarakat dan SDG 4: DG 4: Quality Education, karena berfokus pada edukasi sebagai langkah pencegahan yang berkelanjutan.

Kontributor: Rieski P | Penulis: Vona

Tags

Share News

Related News
26 November 2024

Talkshow “Membuka Jendela, Melihat Dunia” Dorong Transformasi dan Sinergi di Era Disrupsi

26 November 2024

FKG UGM dan Tokushima University Bahas Potensi Kerjasama

20 November 2024

Apakah Minum Susu Dapat Menjaga Kesehatan Gigi?

en_US