drg. Finsa Tisna Sari, M.Biomed. merupakan dosen dan peneliti di Departemen Ilmu Kedokteran Gigi Anak, Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Gadjah Mada. Menyelesaikan pendidikan dokter gigi di Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Gadjah Mada pada tahun 2014. Memperoleh gelar Magister Ilmu Biomedik (M.Biomed) dari Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FKKMK) Universitas Gadjah Mada pada tahun 2019 dengan peminatan Anatomi dan subminat Embriologi. Saat ini sedang menempuh program doktoral di Graduate School of Medical and Dental Sciences, Niigata University, Jepang dengan fokus penelitian pada perkembangan regio craniofasial. Memiliki minat riset dalam perkembangan area orofacial, cellular senescence (penuaan seluler), dan kondisi oral yang berkaitan dengan penyakit sistemik.