Senin (18/9) FKG UGM menerima rombongan dari Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Andalas (UNAND), Sumatera Barat. Pada kesempatan ini, rombongan FKG UNAND....
Yogyakarta, Selasa (12/09) rangkaian Bulan Kesehatan Gigi Nasional 2023 resmi dibuka di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Gadjah Mada. Program tahunan yang diselenggarakan melalui kolaborasi antara Unilever Indonesia dengan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI), Asosiasi Fakultas Kedokteran Gigi Indonesia (AFDOKGI), dan Asosiasi Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pendidikan Indonesia (ARSGMPI) ini kembali hadir di tahun 2023 dengan mengambil tema “Senyum Indonesia, Gigi Kuat Mulut Sehat”.
Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Gadjah Mada menerima kunjungan dari Lembaga Akreditasi Mandiri-Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia dalam rangka Asesmen Lapangan Program Studi Spesialis Bedah Mulut dan Maksilofasial Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Gadjah Mada yang berlangsung pada tanggal 6 sampai 8 September 2023.
Dekan Fakultas Kedokteran Gigi yang diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan drg. Rosa Amalia, M.Kes., Ph.D bersama Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset dan Sumber Daya Manusia drg. Margareta Rinastiti, M.Kes., Sp.KG(K), Ph.D menyambut kedatangan dua asesor dari LAM-PTKes yaitu Prof. Dr. drg. Tri Erri Astoeti, M.Kes dan Prof. Dr. drg. Sri Oktawati, Sp.Perio(K) di Auditorium Gedung Margono Soeradji.
FKG UGM sesuai dengan cita-cita dari Pimpinan Fakultas saat ini yaitu Maju dengan Kebersamaan – Unggul dalam Pencapaian, memiliki komitmen yang kuat untuk meraih prestasi dan meningkatkan kapasitas SDM yang dimiliki. Termasuk salah satunya untuk memfasilitasi peningkatan jabatan karir akademik dosen.
FKG UGM sukses mencetak tiga Guru Besar per Juni 2023. Dosen yang mendapat gelar Guru Besar yaitu:
- Prof. drg. Suryono, S.H., M.M., Ph.D. – Guru Besar dalam Bidang Ilmu Periodonsia
- Prof. Dr. drg. Titik Ismiyati, M.S., Sp.Pros(K). – Guru Besar dalam Bidang Ilmu Prostodonsia
- Prof. Dr. drg. Siti Sunarintyas, M.Kes. – Guru Besar dalam Bidang Ilmu Biomaterial Komposit Kedokteran Gigi
Selain itu, terdapat juga 5 orang dosen FKG UGM yang sukses mencapai kenaikan pangkat menjadi Lektor Kepala.
Sebanyak 35 lulusan dokter gigi baru FKG UGM telah dilantik pada hari Rabu (30/08) di Auditorium Gedung Margono Soeradji Lantai 3. Dalam sambutannya, Dekan FKG UGM drg. Suryono, S.H., M.M., Ph.D. yang menyampaikan kabar baik bahwa FKG UGM berhasil menyabet prestasi sebagai fakultas kedokteran gigi dengan persentase lulusan terbaik se-Indonesia periode Agustus 2023.
Prestasi yang diraih ini menjadi salah satu wujud hasil komitmen kuat FKG UGM dalam mendukung program Sustainable Development Goals (SDGs) terutama pilar ke-1, 3, dan 4. Melalui pendidikan berkualitas, FKG UGM akan terus berupaya menghasilkan lulusan dokter gigi yang mampu berkontribusi dalam meningkatkan derajat status kesehatan setinggi – tingginya. Peningkatan status kesehatan akan berdampak langsung terhadap kualitas hidup masyarakat yang selanjutnya akan mengantarkan bangsa ini selangkah lebih dekat untuk mewujudkan cita-cita Indonesia tanpa kemiskinan.