Search
Close this search box.

Dosen

/

Dr. drg. Retno Ardhani, M.Sc

Dr. drg. Retno Ardhani, M.Sc

Dr. drg. Retno Ardhani, M.Sc. menyelesaikan studi S1 hingga S3 di Universitas Gadjah Mada. Ia menerima beasiswa sejak S1 dari program Supersemar dan Bank Indonesia, Listerine Award untuk meraih profesi dokter gigi, beasiswa Biro Kerjasama Luar Negeri Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan saat menempuh S2, dan menjadi awardee beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) untuk S3. Setelah menjadi dokter gigi pada 2009, Ia mulai terjun ke dunia penelitian bidang kedokteran regeneratif dan rekayasa jaringan yang menarik minatnya. Pada 2010, ketika menjalani S2, Ia mendapat kesempatan meneliti di Institute for Frontier Life and Medical Sciences, Kyoto University dan mengantarnya menjalani program S3 Joint Supervision antara UGM, Kyoto University, dan Kyushu University di bawah bimbingan Prof. Ika Dewi Ana, Prof. Yasuhiko Tabata, dan Prof. Kunio Ishikawa, hingga mendapatkan gelar Doktor pada 2017. 

Alumni program post-doctoral ASEA-UNINET 2023 dari OEAD, Austria ini sekarang menjalankan tugasnya sebagai Associate Professor di Departemen Biomedika Kedokteran Gigi. Untuk dapat tetap mengabdikan pengetahuannya di bidang medis untuk Masyarakat, Ia berpraktek sebagai dokter gigi umum di Unit Pelayanan Umum, Rumah Sakit Gigi dan Mulut, UGM ketika petang. 

Keyakinannya pada makna penting kolaborasi untuk menyelesaikan permasalahan bangsa secara berkelanjutan melatarbelakangi semangatnya menjalin kerjasama multidisiplin. Pada 2019, Ia menjalankan penelitian kolaboratif dengan Balai Besar Kulit, Karet, dan Plastik (BBKKP) Kementerian Perindustrian, Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Atmajaya dan University of Freiburg, Germany. Kemudian pada 2020, menginisiasi penelitian bersama BBKKP dan Balai Besar Keramik (BBK) Kementerian Perindustrian, Center for Tissue Engineering and Regenerative Medicine, Faculty of Medicine, Universiti Kebangsaan Malaysia, dan University of Bufallo, Amerika Serikat. Selanjutnya pada 2022, Ia memulai kerjasama dengan Badan Inovasi dan Riset Nasional (BRIN), University of Life Sciences and Natural Resources (BOKU), Austria, dan CV. Indoraya Internasional. Hal ini menambah panjang daftar hal yang ingin Ia pelajari sepanjang hayat, yakni mengenai bagaimana mengkomunikasikan sains sehingga dapat menjembatani peneliti, akademisi, masyarakat, pemerintah, dan industri. 

Selama berkarier, Retno Ardhani pernah menjabat sebagai Kepala Unit Publikasi, Kepala Unit Sarana Prasarana dan Layanan Pengadaan, Kepala Laboratorium Preklinik dan Skills Lab, serta terakhir menjabat sebagai Ketua Program Studi Magister Ilmu Kedokteran Gigi Klinis hingga 2023. Untuk mendukung tugasnya, Ia selalu berusaha meningkatkan kompetensi. Salah satunya, Ia memiliki sertifikat pengadaan barang dan jasa instansi pemerintah yang mendukung tugasnya sebagai Koordinator Akademik dan Peralatan untuk Pembangunan Dental Learning Center (2018-2023) sekaligus anggota panitia pengadaan peralatan Project JICA IP-576 dengan skema International Bidding.

Bidang Keahlian

Engineering, Medical Devices, Biomedical Engineering

Publikasi

id_ID