Search
Close this search box.

Berita

/

Berita Terbaru

Departemen BMM Adakan Ujian Kepaniteraan Periode Juli 2024

Departemen Bedah Mulut dan Maksilofasial (BMM) FKG UGM mengadakan ujian kepaniteraan bagi mahasiswa koas periode Juli 2024. Ujian ini dilaksanakan selama dua hari yaitu, 30 dan 31 Juli 2024 di Gedung Dental Learning Center (DLC) FKG UGM. Ujian ini ditujukan untuk mengukur kemampuan teoritis maupun prosedural bagi mahasiswa kepaniteraan Bedah Mulut dan Maksilofasial agar nantinya dapat melakukan tata laksana kepada pasien secara mandiri sebagai dokter gigi

Apa yang terjadi?

Sebelumnya sejumlah 50 mahasiswa koas mendaftar untuk mengikuti Ujian Kepaniteraan BMM periode Juli 2024. Setelah melalui proses seleksi administratif terdapat 44 mahasiswa yang dinyatakan lolos dan berhak mengikuti ujian ini. Mahasiswa yang lolos merupakan koas yang telah menyelesaikan semua requirement kepaniteraan BMM, baik mahasiswa pria maupun wanita.

Pelaksanaan Ujian

Pada periode ini ujian dilaksanakan dengan skema Computer Based Test (CBT) dan Objective Structured Clinical Examination (OSCE), dimana ujian CBT dilaksanakan pada 30 Juli 2024 di ruang CBT Center Gedung DLC lantai 5. Sementara itu, ujian OSCE dilaksanakan sehari kemudian (31/7) di ruang OSCE Center Gedung DLC lantai 6. Sejumlah dosen turut serta menjadi penguji dalam ujian ini, yaitu:

  1. drg. Poerwati Soetji Rahajoe, Sp.BMM.Subsp.T.M.T.M.J.(K), Ph.D.
  2. drg. Cahya Yustisia Hasan, Sp.BMM.Subsp.C.O.M.(K)
  3. drg. Agus Mulato, Sp.BMM.Subsp.T.M.T.M.J.(K)
  4. drg. Pingky Krisna Arindra, Sp.BMM.Subsp.Ped.O.M.(K)
  5. drg. Bramasto Purbo Sejati, Sp.BMM.Subsp.T.M.T.M.J.(K)
  6. drg. Didit Istadi, Sp.BMM.Subsp.Ped.O.M.(K)
  7. drg. Erdananda Haryoswuwandito, Sp.BMM
  8. drg. Muhammad Reza Pahlevi, Ph.D.

Apa selanjutnya?

Selanjutnya bagi koas yang berhasil lolos ujian ini dan telah menyelesaikan semua kegiatan departemental di Program Studi Profesi Kedokteran Gigi FKG UGM berhak mengikuti Ujian Komprehensif dan dilanjutkan UKMP2DG periode Agustus 2024. “Selain dari nilai ujian, kelolosan mahasiswa koas juga ditentukan dari gabungan beberapa aspek mencakup nilai kegiatan klinik, presentasi jurnal dan lain-lain yang sudah disampaikan melalui buku panduan masing-masing departemen” terang drg. Erdananda selaku penanggungjawab kepaniteraan BMM.

Dengan dilaksanakannya ujian ini diharapkan mahasiswa koas mendapatkan kompetensi standar dalam menjalani profesi dokter gigi kelak. Mahasiswa juga diharapkan mampu mengangkat kualitas hidup bagi diri masing-masing maupun masyarakat sekitar setelah lulus dari program profesi. Dengan demikian pelaksanaan ujian ini sejalan dengan Sustainable Development Goals (SDGs) pilar ke-3 tentang kehidupan sehat dan sejahtera, pilar ke-4 tentang pendidikan yang berkualitas, pilar ke-5 tentang kesetaraan gender, pilar ke-8 tentang pekerjaan yang layak dan pertumbuhan ekonomi serta pilar ke-10 tentang berkurangnya kesenjangan.

Tags

Bagikan Berita

Berita Terkait
5 September 2024

Wajah Baru Taman Canina

3 September 2024

Dukung Digital Dentistry, FKG UGM Siapkan 3D Intraoral Aoralscan 3

2 September 2024

KAKGIGAMA Berikan Beasiswa Pendidikan untuk Mahasiswa FKG UGM

id_ID