Search
Close this search box.

Berita

/

Berita Terbaru, SDG 4

Yudisium Program Studi S1 Kedokteran Gigi Periode Oktober 2024

Kamis, 17 Oktober 2024 – Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Gadjah Mada (FKG UGM) menyelenggarakan acara yudisium untuk program Studi S1 Kedokteran Gigi. Acara yang berlangsung di Meeting Room lantai 2 Gedung OECF ini menandai momen penting bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan studi serta memenuhi syarat untuk dinyatakan lulus. 

Acara Yudisium merupakan kegiatan vital dalam kalender akademik yang diadakan setiap tiga bulan sekali di FKG UGM. Yudisium untuk periode ini dijadwalkan pada 17 Oktober 2024, serta periode pendaftaran bagi mahasiswa yang ingin berpartisipasi, dimulai pada tanggal 18 september hingga 8 oktober 2024.  Mahasiswa dalam hal ini diwajibkan untuk mengikuti prosedur yang telah disiapkan dan ditetapkan serta menyerahkan semua dokumen yang diperlukan untuk memastikan kelayakan dari yudisium mereka. 

Untuk dapat mengikuti yudisium, mahasiswa perlu menyelesaikan keseluruhan persyaratan akademik dan mendaftar sebelum batas waktu yang telah ditentukan. Setelah mendaftar, mahasiswa diwajibkan untuk mendaftar wisuda, yang merupakan proses terpisah. Pendaftaran ganda ini memastikan bahwa semua lulusan dapat diakui dengan baik atas pencapaian mereka. 

Mahasiswa telah diinformasikan mengenai dokumen yang diperlukan untuk pendaftaran yudisium, yang telah diumumkan melalui edaran resmi. Dokumen kemudian perlu disiapkan untuk dimasukkan ke dalam amplop dan diserahkan paling lambat tanggal 8 oktober 2024. Dengan mengikuti prosedur yang telah ditetapkan, mahasiswa dapat memastikan bahwa mereka memenuhi semua syarat untuk yudisium dan wisuda di UGM. 

Pada Yudisium kali ini, tiga mahasiswa berhasil mencapai predikat cumlaude dengan IPK tertinggi 3,9 dan rata-rata IPK 3,24. Masa studi rata-rata mahasiswa adalah 4 tahun 6 bulan. Acara ini juga diwarnai oleh pesan-pesan dari para dosen untuk memotivasi para lulusan dalam menghadapi tantangan koas. 

Dr. Aryan dari Program Studi Kedokteran Gigi menyampaikan “ Selamat kepada kalian semua yang telah lulus. Persiapkan diri sebaik mungkin untuk ujian masuk koas, agar bisa lolos dan melanjutkan studi di bulan November.” Senada dengan hal tersebut, Dr. Dewi dan Dr. Alma menekan pentingnya untuk tidak menunda pekerjaan dan meminta bantuan jika terdapat kesulitan. “ jangan takut untuk berbicara kepada teman atau dosen jika kalian menghadapi masalah,” Ujar Dr. Alma. Sementara itu, Dr. Rosa mengingatkan para mahasiswa untuk merayakan pencapaian mereka dan tetap menjaga semangat selama menjalani Koas. 

Perwakilan dari mahasiswa, Zulfatih Sabrina Alya, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada para dosen yang telah membimbing mereka.  “ Semoga kami bisa menjalani Koas dengan baik dan lulus tepat waktu” ucapnya dengan penuh harapan.  

Acara Yudisium tidak hanya merayakan pencapaian akademik mahasiswa, tetapi juga menekan pada pentingnya akses terhadap pendidikan di negara bekrmabnga. Pendidikan dapat dikatakan sebagai hak dasar dan acara tersebut menyoroti komitmen institusi seperti UGM dalam menyediakan pendidikan yang berkualitas  dan berpeluang bagi mahasiswa dari berbagai latar belakang. 

Berdasar pada hal tersebut,  selaras dengan upaya  untuk mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs), khususnya Tujuan ke-4 yang berfokus pada memastikan pendidikan yang inklusif dan berkualitas. Dalam hal ini Fakultas Kedokteran Gigi UGM memainkan peran penting dalam hal ini, dengan menyediakan akses pendidikan di bidang kedokteran gigi, universitas berkontribusi pada kesehatan dan kesejahteraan secara keseluruhan.

Penulis : Dewi Harnum Arini | Editor : Bagas Prakoso

Tags

Bagikan Berita

Berita Terkait
21 Desember 2024

FKG UGM Peringkat 2 Indeks Produktivitas Pengelolaan SINTA

20 Desember 2024

BKGN UGM 2024: Warga Sekitar UGM Dapat Layanan Kesehatan Gigi Gratis

19 Desember 2024

Dukungan Guru Besar IKGA dalam Acara BKGN 2024

id_ID