Berita

/

Berita Terbaru

16 Mahasiswa Sarjana Kedokteran Gigi FKG UGM Jalani Yudisium

Sebanyak 16 mahasiswa Program Sarjana Kedokteran Gigi Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) UGM menjalani yudisium pada Senin, 21 April 2025. Yudisium ini menandai berakhirnya masa studi sarjana dan menjadi pintu masuk menuju tahap pendidikan profesi dokter gigi.

Ketua Program Studi Sarjana Kedokteran Gigi, drg. Aryan Morita, M.Sc., Ph.D., menyampaikan selamat kepada seluruh peserta yudisium. “Selamat, kalian telah berhasil menyelesaikan satu jenjang pendidikan. Setelah ini kalian akan masuk ke Program Profesi Dokter Gigi,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa keberhasilan menuntaskan jenjang sarjana merupakan hasil kerja keras yang harus terus dilanjutkan dalam tahapan berikutnya. Aryan juga mengingatkan agar para lulusan tidak cepat berpuas diri karena tahap profesi menuntut kompetensi yang lebih tinggi, khususnya dalam praktik klinik dan pelayanan langsung kepada pasien.

Dalam kegiatan yudisium ini, Devita Wijaya Kusuma tercatat sebagai mahasiswa dengan IPK tertinggi, yakni 3,85. Devita mengatakan bahwa pencapaian tersebut diraih berkat dukungan banyak pihak dan usaha yang konsisten.

“Perjalanan ini tidak mudah, tapi banyak orang baik yang membantu saya bertahan. Yudisium ini bukan titik akhir, tapi awal untuk belajar lebih dalam di tahap profesi,” ucapnya.

Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FKG UGM, Prof. drg. Rosa Amalia, M.Kes., Ph.D., turut memberikan pesan kepada para lulusan. Ia menekankan bahwa jenjang profesi akan membawa mahasiswa pada pengalaman berinteraksi langsung dengan pasien.

“Pada jenjang profesi, kalian akan menerapkan teori yang telah dipelajari selama masa sarjana untuk menghadapi pasien secara langsung,” ujar Rosa. Ia berharap para lulusan mampu menjaga semangat belajar, bekerja sama secara profesional di lingkungan klinik dibawah pendampingan dari dokter.

Dengan berakhirnya masa studi sarjana, para peserta yudisium kini bersiap menghadapi dinamika baru dalam dunia profesi dokter gigi. Mereka akan segera memasuki fase penting yang akan membentuk identitas profesional mereka sebagai dokter gigi di masa depan.

Penulis dan Fotografer: Fajar Budi H.

Tags

Bagikan Berita

Berita Terkait
25 April 2025

Mengenal Proses Remineralisasi Enamel Gigi

24 April 2025

Bagaimana Cara Menghilangkan Plak Gigi dengan Teknik yang Benar?

23 April 2025

Peran Teknologi dalam Konservasi Gigi: Aplikasi dan Manfaatnya

id_ID