Search
Close this search box.

Berita

/

Berita Terbaru, SDG 17, SDG 3, SDG 4

Pakar Kedokteran Gigi Anak Asal Malaysia Beri Kuliah Pakar di FKG UGM

Program Studi Spesialis Kedokteran Gigi Anak FKG UGM mengadakan kuliah pakar tentang Special Care Dentistry pada 17 Juli 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh 37 peserta termasuk residen dan dosen dari departemen kedokteran gigi anak. 

Kuliah pakar kali ini menghadirkan dua pembicara dari Malaysia, yaitu dr. Jessica A/P Francis dari Departemen Kedokteran Gigi Anak & Ortodontik, Universiti Malaya, dan dr. Aimi Binti Kamarudin, BDS, M.ClinDent dari Universiti Sains Malaysia. Kehadiran dr. Jessica dan dan dr. Aimi  ke FKG UGM untuk berbagi pengalaman serta pengetahuan mengenai Special Care Dentistry (SCD), sebuah cabang kedokteran gigi yang fokus pada kesehatan mulut individu dengan kondisi medis khusus atau keterbatasan yang memerlukan perawatan lebih dari sekedar perawatan gigi rutin yang diberikan pada individu normal 

“Kuliah ini sangat membantu kami memahami pendekatan yang tepat dalam menangani pasien dengan kebutuhan khusus,” kata Fuad. Para peserta sangat antusias mengikuti sesi ini, karena dapat memperluas wawasan mereka mengenai praktik SCD yang diterapkan di negara lain.

Acara ini juga bertujuan untuk memperluas pengetahuan dan menambah informasi tentang perkembangan ilmu di bidang SCD, sehingga para peserta dapat memperoleh pengetahuan terkini dari sentra pendidikan internasional.

Dengan adanya program ini, FKG UGM turut  mendukung SDGs ke-3 (Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan), ke-4 (Pendidikan Berkualitas), dan ke-17 (Kemitraan untuk Mencapai Tujuan). Kuliah pakar ini diharapkan dapat memperkuat kerja sama antar institusi serta meningkatkan kualitas pendidikan di bidang kedokteran gigi anak, khususnya dalam manajemen kasus-kasus kebutuhan khusus.

Kontributor: drg. Arif | Penulis: Diva Luthfiana

Tags

Bagikan Berita

Berita Terkait
20 November 2024

Apakah Minum Susu Dapat Menjaga Kesehatan Gigi?

18 November 2024

Dua Mahasiswa UGM Ikuti Program Pertukaran di Universitas Tokushima Jepang

17 November 2024

Dosen Magister IKG UGM Berikan Kuliah Pakar dan Sosialisasi di Universitas Udayana

id_ID