Teh hijau telah lama dikenal sebagai minuman yang kaya akan antioksidan dan memiliki berbagai manfaat kesehatan, termasuk untuk kesehatan gigi dan gusi. Kandungan senyawa alami dalam teh hijau berperan dalam menjaga kebersihan rongga mulut, menghambat pertumbuhan bakteri penyebab plak, serta mencegah peradangan gusi.
Salah satu manfaat utama teh hijau untuk kesehatan gigi adalah kemampuannya dalam menghambat pertumbuhan bakteri di rongga mulut. Penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa FKG UGM, Nur Fadillah dengan bimbingan Dr. drg.Rini Widyaningrum,M.Biotech. dan Prof. drg. Tetiana Haniastuti, M.Kes., Ph.D. menunjukkan bahwa obat kumur dengan kandungan teh hijau memiliki potensi sebagai penghambat bakteri dan pembentukan plak dalam rongga mulut. Hal ini dikarenakan teh hijau mengandung katekin, sejenis antioksidan yang mampu melawan bakteri penyebab penyakit gigi dan gusi, seperti Streptococcus mutans dan Porphyromonas gingivalis.
Selain itu, teh hijau juga memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu mengurangi risiko peradangan gusi atau gingivitis. Dengan berkumur menggunakan teh hijau secara rutin, risiko pembengkakan dan perdarahan gusi dapat berkurang. Kandungan polifenol dalam teh hijau dapat membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan kesehatan gusi secara keseluruhan. Oleh karena itu, teh hijau bisa menjadi pilihan alami untuk mendukung perawatan kesehatan gigi dan gusi, baik dalam bentuk minuman maupun obat kumur.
Konsumsi teh hijau secara rutin juga dapat membantu mengontrol kadar asam dalam rongga mulut, yang berkontribusi dalam mencegah terbentuknya karies gigi. Kombinasi dari manfaat antibakteri, antiinflamasi, dan perlindungan terhadap pembentukan plak menjadikan teh hijau sebagai tambahan yang baik dalam rutinitas perawatan kesehatan gigi. Dengan memanfaatkan the hijau untuk kesehatan gigi dan gusi turut mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) khususnya SDG 3 pada aspek kesehatan, SDG 12 pada aspek konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab, dan SDG 15 pada aspek keragaman hayati.
Referensi
Nur Fadillah, Dr. drg.Rini Widyaningrum,M.Biotech., Prof. drg. Tetiana Haniastuti, M.Kes., Ph.D., Potensi Obat Kumur dengan Kandungan Teh Hijau sebagai Penghambat Bakteri dan Pembentukan Plak dalam Rongga Mulut, https://etd.repository.ugm.ac.id/penelitian/detail/197993
Penulis: Rizky B. Hendrawan | Foto: Freepik