PESERTA
Peserta Lomba Video Tik Tok adalah Alumni FKG UGM
TEMA
Tema lomba Video Tik Tok dalam rangka Dies Natalis FKG UGM ke-74 kali ini adalah “Vaksinasi Covid-19” atau “5M untuk Pencegahan Covid-19 ”
KETENTUAN LOMBA
- Peserta dapat individu maupun kelompok (maksimal 5 orang). Anggota kelompok dapat berasal dari lintas departemen maupun kolaborasi dosen, tendik dan mahasiswa
- Durasi video maksimal 1 menit
- Video tidak mengandung unsur SARA, ujaran kebencian, tidak melanggar etika, dan pornografi
- Setiap peserta hanya boleh mengirimkan 1 (satu) video
- Follow akun IG @fkgugm, @dies74fkgugm, @kemahasiswaanbkmfkgugm (mahasiswa) dan subscribe channel Youtube UGM FKG dan Kakgigama FKG UGM
- Unggah video di akun IG masing-masing peserta (mohon akun IG jangan disetting private) dan tag IG @dies74fkgugm sertakan juga hashtag #diesnatalisfkgugm74 #lombavideotiktokfkgugm74
- Link unggahan hasil karya dicantumkan dalam formulir pendaftaran peserta.
- FKG berhak menggunakan hasil video untuk keperluan pembelajaran/promosi FKG UGM melalui media cetak maupun sosial media digital, dengan tetap menyertakan sumbernya (pembuatnya)/ memberikan hak ciptanya pada kreator.
- Peserta tetap tidak kehilangan HAK untuk mengunggah di akun sosmed pribadi maupun untuk keperluan pengembangan diri peserta
- Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat
KRITERIA PENILAIAN
No. | Kriteria Penilaian | Persentase |
|
Kesesuaian konten video dengan tema | 40% |
|
Orisinalitas dan kreativitasnya | 40% |
|
Popularitas video berdasarkan jumlah likes dalam unggahan | 20% |
LINIMASA
Pendaftaran dan unggah foto : 21 Januari – 21 Februari 2022
Pendaftaran Lomba Dies Ke-74 FKG UGM melalui http://ugm.id/LombaDies74FKGUGM
Penjurian : 22 Februari – 28 Februari 2022
Pengumuman : 1 Maret 2022
PENUTUP
Demikian kerangka acuan kerja ini dibuat sebagai panduan dalam penyelenggaraan Lomba Tik Tok Dies Natalis FKG UGM ke-74. Informasi lebih lanjut silakan menghubungi: drg. Anggun Dwi Andini 081901244930 (WhatsApp)