Search
Close this search box.

Berita

/

Artikel, Berita Terbaru, SDG 3, SDG 4

Jurnal Kedokteran Gigi Terkini Hadir untuk Peneliti, Akademisi, dan Praktisi di Clinical Key

Clinical Key menghadirkan tiga rekomendasi jurnal terkemuka di bidang kedokteran gigi, yakni Dental Clinics of North America, Dental Materials, dan Journal of Cranio-Maxillofacial Surgery. Ketiga jurnal ini ditujukan untuk mendukung peneliti, akademisi, dan praktisi dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan gigi sekaligus memajukan pendidikan kedokteran gigi.

Dental Clinics of North America merupakan jurnal terpercaya yang terbit empat kali dalam setahun—Januari, April, Juli, dan Oktober. Setiap edisinya fokus pada satu topik spesifik dalam kedokteran gigi, seperti endodonti, prosthodonti, periodonti, pencitraan, perawatan kecantikan gigi, dan implan. Jurnal ini menjadi rujukan utama dalam memahami tren terbaru pengelolaan pasien dan opsi perawatan terkini.

Sementara itu, Dental Materials memberikan ruang untuk publikasi penelitian klinis dan laboratorium terkait bahan kedokteran gigi. Jurnal ini membahas sifat, kinerja, hingga respons tubuh terhadap bahan-bahan tersebut. Selain itu, topik teknologi aplikasi di bidang klinis dan laboratorium menjadi fokus utama, menjadikannya sumber informasi penting bagi akademisi dan praktisi yang bergerak di bidang material kedokteran gigi.

Adapun Journal of Cranio-Maxillofacial Surgery mengupas aspek bedah pada kepala, wajah, dan rahang. Jurnal ini menyajikan artikel tentang teknik bedah terkini, seperti osteogenesis distraksi, penggunaan pengganti tulang sintetis, serta bedah berbantu komputer. Artikel dalam jurnal ini juga mengulas cangkok tulang vaskular dan rekonstruksi bedah oral serta maksilofasial, sehingga relevan bagi praktisi bedah cranio-maxillofacial.

Ketiga jurnal ini mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya tujuan ke-3 (Kehidupan yang Sehat dan Sejahtera) dan tujuan ke-4 (Pendidikan Berkualitas), dengan memberikan kontribusi nyata dalam penyediaan informasi ilmiah berkualitas tinggi bagi komunitas kedokteran gigi.

Penulis: Desy Natalia Anggorowati, Angela Niwan Vidias Ratri, Al Haqi Insan Pratama

Tags

Bagikan Berita

Berita Terkait
22 Januari 2025

Tips Memilih Obat Kumur yang Tepat untuk Kondisi Gigi Sensitif

21 Januari 2025

Bagaimana Gigi yang Hilang Dapat Mempengaruhi Struktur Wajah?

20 Januari 2025

Mengatasi Bruxism pada Anak-Anak: Faktor Penyebab dan Solusi

id_ID