Search
Close this search box.

Berita

/

Berita Terbaru, SDG 3, SDG 4

Dosen Muda Konservasi Gigi Sukseskan ICIBEL 2024 di Yogyakarta

Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Gadjah Mada (FKG UGM) dengan bangga mengumumkan kontribusi dosen muda Konservasi Gigi dalam suksesnya penyelenggaraan International Conference for Innovation in Biomedical Engineering and Lifescience (ICIBEL) 2024 yang dilaksanakan pada 22-23 September 2024 di Eastparc Hotel, Yogyakarta. Konferensi internasional ini menjadi ajang bagi para ahli dari berbagai bidang untuk bertukar pengetahuan, inovasi, dan perkembangan terbaru dalam dunia biomedis dan ilmu kesehatan. Empat dosen muda berbakat dari Prodi Spesialis Konservasi Gigi UGM, yaitu drg. Henytaria Fajrianti, Sp.KG, drg. Rahmadani Puspitasari, MDSc., drg. Iffah Mardhyiah, M. Biomed, dan drg. Fajar Satrio, berperan aktif dalam kepanitiaan, mulai dari perencanaan, koordinasi pelaksanaan, hingga pengelolaan sesi diskusi ilmiah.

ICIBEL 2024 merupakan konferensi bergengsi yang dihadiri oleh para akademisi, praktisi, dan peneliti dari berbagai negara. Konferensi ini mencakup berbagai kegiatan seperti sesi pleno, diskusi panel, presentasi penelitian, serta berbagai inovasi dalam bidang rekayasa biomedis dan ilmu kesehatan. Dalam wawancara singkat, drg. Henytaria Fajrianti mengungkapkan, “Keterlibatan kami dalam ICIBEL 2024 memberikan pengalaman berharga, terutama dalam memperluas jejaring dengan para ahli dari berbagai negara. Kami bangga dapat berkontribusi sekaligus mempromosikan FKG UGM di kancah internasional.”

Melalui partisipasi dalam ICIBEL 2024, dosen muda Konservasi Gigi UGM tidak hanya menunjukkan kompetensi mereka dalam mendukung acara internasional, tetapi juga membuktikan bahwa generasi muda FKG UGM siap bersaing dan berkontribusi dalam inovasi global. Konferensi ini menjadi bukti nyata komitmen FKG UGM dalam memajukan ilmu pengetahuan dan kesehatan demi kesejahteraan masyarakat dunia.

Kegiatan ini juga sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya SDGs tujuan ke-3 (Kesehatan dan Kesejahteraan), yang mendukung peningkatan kualitas hidup melalui pengembangan ilmu kesehatan, serta tujuan ke-4 (Pendidikan Berkualitas), dengan memperkenalkan inovasi dan pengetahuan terbaru kepada para peserta dari berbagai negara.

Kontributor: drg. Rahmadani Puspitasari, MDSc. | Penulis: Diva Luthfiana Lathifah

Tags

Bagikan Berita

Berita Terkait
21 Desember 2024

FKG UGM Peringkat 2 Indeks Produktivitas Pengelolaan SINTA

20 Desember 2024

BKGN UGM 2024: Warga Sekitar UGM Dapat Layanan Kesehatan Gigi Gratis

19 Desember 2024

Dukungan Guru Besar IKGA dalam Acara BKGN 2024

id_ID