Search
Close this search box.

Berita

/

Berita Terbaru, SDG 17, SDG 4

Dosen Magister IKG UGM Berikan Kuliah Pakar dan Sosialisasi di Universitas Udayana

Denpasar, 15-17 November 2024 – Dua dosen dari Program Studi Magister Ilmu Kedokteran Gigi (IKG) Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Gadjah Mada (FKG UGM), Prof. Dr. drg. Juni Handajani, MKes., PhD, dan Dr. drg. Dyah Irnawati, M.S., menjadi narasumber utama dalam Kuliah Pakar bertajuk “Membangun Wawasan Global bagi Mahasiswa” yang diselenggarakan di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Udayana. 

Prof. Dr. drg. Juni Handajani memaparkan materi bertema “Saliva sebagai Biomarker Kesehatan Rongga Mulut.” Dalam kuliah pakar tersebut, beliau menjelaskan bagaimana saliva dapat menjadi indikator awal kesehatan rongga mulut, yang membuka peluang besar untuk pengembangan kedokteran gigi berbasis data ilmiah. 

Sementara itu, Dr. drg. Dyah Irnawati membawakan topik “Tren Pengembangan Biomaterial Kedokteran Gigi.” Topik ini menyoroti inovasi terbaru dalam bidang material kedokteran gigi untuk meningkatkan efektivitas dan kenyamanan perawatan pasien.  

Kedua narasumber tidak hanya memberikan wawasan baru bagi mahasiswa Universitas Udayana, tetapi juga menegaskan pentingnya pemahaman global dalam dunia pendidikan tinggi. 

“Program Magister Ilmu Kedokteran Gigi di UGM dirancang untuk menghasilkan lulusan yang tidak hanya unggul secara akademis, tetapi juga memiliki wawasan global yang luas,” ujar Prof. Juni saat memaparkan program magister yang ditawarkan FKG UGM.  

Kegiatan ini juga diisi dengan sosialisasi Program Studi Magister Ilmu Kedokteran Gigi FKG UGM. Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi mengenai kurikulum, peluang penelitian, dan prospek karir bagi calon mahasiswa.  Sosialisasi ini memberikan gambaran tentang peluang bagi calon mahasiswa, termasuk akses penelitian terkini dan bimbingan dari para ahli di bidangnya.  

Dengan begitu, kegiatan ini selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Khususnya SDGs tujuan ke-4: Pendidikan Berkualitas, yang mendorong pendidikan inklusif dan berkualitas serta kesempatan belajar sepanjang hayat. Selain itu, tujuan ke-17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan, juga tercermin dalam kolaborasi antara FKG UGM dan Universitas Udayana yang memperkuat jejaring pendidikan tinggi demi mendukung pembangunan berkelanjutan.

Kontributor: Tryanindita, & Prof. Dr. drg. Juni Handajani, MKes., PhD. | Penulis: Pram

Tags

Bagikan Berita

Berita Terkait
20 November 2024

Apakah Minum Susu Dapat Menjaga Kesehatan Gigi?

18 November 2024

Dua Mahasiswa UGM Ikuti Program Pertukaran di Universitas Tokushima Jepang

17 November 2024

Mengapa Gigi Menjadi Sensitif Setelah Prosedur Pemutihan?

id_ID