Berita

/

Berita Terbaru

Dental Project 2025: ‘Ritual’ Tahunan Mahasiswa FKG UGM Garap Konser Musik

Musik merupakan bagian dari kehidupan manusia. Selain menjadi sarana hiburan yang bersifat universal, musik dapat mempererat rasa persatuan dan rasa persaudaraan di seluruh lapisan masyarakat. Selain itu, musik juga dapat menjadi sarana yang efektif untuk menyampaikan pesan moral mengenai berbagai macam topik yang ada.

Sebagai civitas akademika kesehatan, sudah seharusnya kita lebih peka terhadap masalah-masalah kesehatan, terutama yang sedang marak terjadi di masyarakat. Maka dari itu, Dental Project 2025 menciptakan suatu rangkaian acara yang selain dapat dimanfaatkan sebagai sarana hiburan, juga dapat memberi manfaat dalam aspek lainnya, yaitu kesehatan yang akan diwujudkan dalam bentuk edukasi kesehatan gigi dan mulut kepada masyarakat. Harapannya, dengan terlaksananya Dental Project 2025 menampilkan line up Tulus, HIVI!, Yovie & Nuno, & Reality Club, menunjukkan eksistensi Dental Project yang  diselenggarakan dari tahun ke tahun dapat terjaga serta dapat memberikan pengalaman bagi mahasiswa FKG UGM yang terlibat dalam kegiatan ini. Setelah sukses pada Dental Project 2024 dengan tema ‘Preventive Dentistry’, tahun ini Dental Project 2025 kembali mengangkat tema ‘Preventive Dentistry’. Fokus dalam bidang kedokteran gigi pencegahan adalah menjaga kesehatan tubuh melalui kesehatan gigi dan  mulut untuk mengurangi probabilitas masyarakat terpapar penyakit gigi dan mulut serta mengurangi perawatan gigi dan mulut yang bersifat kuratif. Kedokteran gigi pencegahan berkaitan erat dengan promosi kesehatan yang  bertujuan agar masyarakat sadar akan pentingnya kesehatan sehingga nantinya,  mereka sendiri yang akan melakukan usaha untuk menyehatkan diri.

Oleh karena itu, Dental Project 2025 diharapkan dapat memberikan manfaat edukatif yang dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat. Konser puncak merupakan puncak acara dari rangkaian  kegiatan Dental Project 2025 yang diselenggarakan pada Sabtu, 8 November 2025 di Lapangan Pancasila. Tidak terlepas dari tema edukasi yang diangkat, informasi edukasi mengenai kesehatan gigi dan mulut juga disampaikan dalam acara tersebut. Pada Dental Project 2025 juga terdapat beberapa penampilan dari UKM yang ada di FKG UGM dan berkolaborasi dengan pihak dekanat FKG UGM.

Sejumlah  9.300 pengunjung memenuhi area lapangan Pancasila UGM. Dental Project 2025 turut mengundang seluruh pimpinan departemen FKG UGM, Kemahasiswaan, Rektor semua fakultas dan sekolah di UGM, serta pihak Kepolisian dan TNI.

Salah satu performer Dental Project 2025 mengatakan  “Dental Project 2025 menunjukkan bahwa konser bukan hanya tentang hiburan, tapi juga tentang kolaborasi lintas bidang. Sebagai performer, saya merasa bangga bisa menjadi bagian dari acara yang memadukan edukasi, seni, dan semangat kebersamaan ini. Penontonnya antusias, panggungnya megah, dan manajemennya profesional. Pengalaman yang luar biasa!”

Aziz Dwi Laksono selaku  Ketua Dental Project 2025 menyatakan, “Dental Project 2025 merupakan hasil kerja keras seluruh panitia (mahasiswa FKG UGM), performer, sponsor, dukungan dari FKG serta dukungan yang luar biasa dari para penonton. Kami berusaha menghadirkan konser yang bukan hanya menghibur, tetapi juga membawa pesan positif tentang pentingnya kesehatan gigi dan mulut, serta solidaritas antar mahasiswa kedokteran gigi. Melihat antusiasme yang begitu besar membuat semua perjuangan terasa terbayar. Terima kasih untuk semua pihak yang telah membuat acara ini sukses dan berkesan!”

(Koresponden: Andri Wicaksono, Foto: Arsip Dental Project 2025)

Tags

Bagikan Berita

Berita Terkait
11 November 2025

FKG UGM Selenggarakan Pelatihan Organ-on-a-Chip Pertama di Indonesia

10 November 2025

FKG UGM Kembangkan Aplikasi KaderMU UGM untuk Tingkatkan Kompetensi Kader Kesehatan

10 November 2025

FKG UGM Menjadi Bagian Pada Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Balairung UGM: Terus Bergerak & Melanjutkan Perjuangan

id_ID